Jumat, 22 Desember 2017

OPSI BINARY

oleh: Ahmad Amin Udin, S.Pd, S.ST

Pelajari Binary.com
    Masih cukup menarik untuk di bahas tentang volatilitas-digits, sistim ini bagi penulis merupakan satu sistem binary yang cukup mudah untuk dilakukan. Tentu sang trader harus dalam posisi waspada dan selalu hati-hati jika ingin menciptakan profit yang signifikan. Walau pun sistem ini dianggap sebagai sistem yang ecek-ecek, namun sistem seperti ini merupakan sistem yang sangat cocok untuk trader yang mendambakan profit yang konsisten.
    Tanpa dipengaruhi oleh harga pasar dan juga berbagai macam aplikasi robot, sistem binary indeks volatilitas-digits bisa saja menciptakan profit yang bagus namun bisa juga menjadi satu momok yang memunculkan rasa kecewa bagi trader. Untuk itu dalam tulisan ini, kita harus banyak belajar dulu dari sistem trialnya. Menurut saya ada beberapa perihal yang harus dilakukan sebagai langkah waspada sebelum kita memutuskan untuk trading, yaitu:
  1. Atur durasi waktu, untuk lebih cepat mengetahui hasilnya kita pastikan setting waktu seminimal mungkin yaitu 5 (lima) TIK yang merupakan batas durasi waktu terkecil.
  2. Setting hasil antara 5% - 10% dari modal akun yang tersedia, perlu di ingat semakin besar kita mencari keuntungan sesungguhnya semakin besar pula risiko yang akan kita dapatkan. Untuk itu dalam menjaga kestabilan hasil dan modal yang tersedia cukuplah kita memburu hasil hanya kurang dari 10% saja.
  3. Selalu perhatikan grafik statistik digit (perhatikan grafik warna merah), perlu di waspadai batas optimum paling baik untuk melakukan trading adalah bila statistik digit nya berada pada kisaran 3% -5%, ada kemungkinan besar jika kita melakukan trading pada posisi grafik merah di kisaran lebih dari 6% ini merupakan spikulasi berbahaya ketika melakukan trading.
  4. Tidak hanya memperhatikan grafik statistik digitnya saja, perhatikan pula gerakan grafik warna merah, jika gerakannya selalu cepar berganti posisi maka tunggulah sampai gerakannya stabil.
  5. Meski pun ada beberapa teori yang bisa mengeksekusi lebih dari tiga kali trading namun jika diperhatikan sistem binary sepertinya memahami jika kita melakukan tindakan spam dalam trading. Untuk itulah kita di tuntut untuk menahan diri mencari profit sebanyak-banyaknya, kita harus ingat semua tidak boleh dilakukan dengan serakah.
  6. Mengatur pola waktu. Dalam beberapa pendapat waktu bisa juga menjadi faktor tentu, mengapa demikian? Melakukan trading saat-saat jam sibuk sangatlah rawan untuk loss, yang terbaik adalah waktu pagi sekitar pukul 07.00-10.00, selanjutnya siang sekitar pukul 14.00 atau pun malam hari setelah pukul 20.00.
    Nah, marilah kita melakukan trading dengan sistem volatilitas dengan bijak dan tidak serakah. Aturlah waktu sebaik mungkin dan tentunya berencana, bisa saja sistem binary diciptakan seakan-akan untuk memberikan kemudahan mencari profit padahal bisa saja sistem ini tercipta juga untuk selalu memberikan gelar rugi terus pada sang trader.
Transaksi di binary.com
Informasi kontrak di binary.com

Tidak ada komentar: