Sabtu, 18 Februari 2012

TIDAK PERCAYA DIRI

VALENTINE DAY
(KITA PUNYA TAPI TIDAK PD)
oleh: Ahmad Amin Udin

Valentine Day, pada dasarnya anak muda yang merayakannya menunjukkan rasa tidak percaya diri pada budaya sendiri. Secara historis keberadaan hari Valentine tidak ada dan tidak pernah terdapat dalam kamus agama, budaya bangsa manapun. Hanya saja kepopulerannya ternyata lumayan luar biasa hingga merasuki semua jiwa generasi muda bangsa ini.


Beberapa referensi menyebutkan bahwa hari valentine merupakan hari kasih sayang yang dirayakan oleh bangsa romawi di abad 17sebagai ungkapan rasa sayang pada dewa romawi waktu itu. Bangsa Romawi merayakannya pada bulan Februari.


Nah...bagaimana dengan bangsa Indonesia yang memiliki banyak kisah sastra dari pujangga lama sampai sastrawan angkatan 60-an? Bisakah generasi menyaingi kemahsyuran hari Valentine? Bangsa ini punya budaya dan punya karakter yang berbeda dengan bangsa barat, marilah kita wujudkan rasa sayang kita bukan hanya sebatas seperti efek negatifnya valentine, gambaran anak mudah hari valentine tidak hanya dengan memberikan bunga, kartu ucapan, sms indah bahkan sudah terlalu jauh dari norma agama yaitu "pergaulan bebas".